SMAN 1 Pasuruan dikenal sebagai sekolah favorit dengan melahirkan prestasi yang membanggakan baik ditingkat Kota Pasuruan bahkan hingga internasional. Tentunya berbagai prestasi ini akan terus ditingkatkan dengan berbagai program inovasi yang terus dilakukan. Wujud inovasi salah satunya adalah penyelenggaraan Olimpiade Matematika (Smathion 2.0) yang pada tahun ini kembali digelar. Peserta Smathion 2.0 berasal dari kalangan peserta didik SMP/ MTS sederajat diwilayah Kota & Kabupaten Pasuruan dengan format tim (1 tim terbagi menjadi 2 orang). Smathion 2.0 ini adalah event yang ditunggu bagi peserta didik SMP/MTS sederajat di Kota & Kabupaten Pasuruan dengan terbukti jumlah peserta yang banyak hingga 78 tim. Adapun panitia penyelenggara adalah dari OSIS-MPK dengan sebelumnya mengirim undangan ke beberapa sekolah SMP/ MTS sederajat.

Kegiatan Smathion 2.0 terbagi menjadi dua tahapan yaitu tahap penyisihan dan semifinal-final. Semifinal diikuti oleh 10 tim yang lolos dan akan dikompetisikan lagi untuk bisa mencapai tahap final dengan diikuti 5 tim. Penyisihan dilaksanakan pada tanggal 15 Maret 2020 dan semifinal-final 10 Mei 2020 dengan system online. Kebijakan sistem online ini ditempuh mengingat munculnya wabah Covid-19 dan telah diputuskan oleh Ibu Gubernur Jawa Timur Dra. Hj. Khofifah Indar Parawansa, M.Si untuk seluruh sekolah meniadakan kegiatan yang bersifat mengumpulkan massa. Berikut pemenang dalam kegiatan Smathion 2.0 :

  1. Juara 1 atas nama Destyanavaira Sajidah Zahrah & Lexa Adrian Avrielista (MTSN Pasuruan)
  2. Juara II atas nama Inni Bulghis Maulid Falah & Muhammad Sepptio Aji (SMPN 2 Pandaan Kabupaten Pasuruan)
  3. Juara III atas nama Muhammad Taqiyudin Alfatih & Nur Ainiasholikha (SMPIT BIC Pasuruan)
  4. Juara Harapan I atas nama Gadiza Aprilianti Supramono & Joerda Dhanar Jati (SMPN 2 Pandaan Kabupaten Pasuruan)
  5. Juara Harapan II Shabrina Nur Ihsani & Muhammad Buyung Saloka (SMPN 2 Pasuruan)

Selamat kepada para pemenang dan sampai jumpa dikegiatan Smathion berikutnya.