Berdasarakan SE Kadisdik Nomor 420/2608/101.1/2020 tanggal 23 April 2020 mengenai perubahan tanggal Rapor, tanggal ijazah dan tanggal kelulusan bagi peserta didik kelas XII di wilayah Jawa Timur maka kelulusan akan diumumkan Hari Sabtu tanggal 2 Mei mulai pukul 12.00 WIB dengan teknis sbb:
- Siswa mengakses web sekolah dari rumah masing-masing dengan alamat http://sman1-pasuruan.sch.id/
- Setelah pukul 12.00 akan muncul menu untuk memasukkan NISN
- Setelah memasukkan NISN, akan muncul file SHUS bagi siswa yang lulus, silakan didownload dan dicetak sendiri di rumah.
- Pengumuman dibagi menjadi 3 tahap
a. Kelas XII MIPA 1 – 3 Mulai Pukul 12.00
b. Kelas XII MIPA 4 – 6 Mulai Pukul 13.00
c. Kelas XII IPS 1 – 2 Mulai Pukul 14.00 - Siswa dilarang mengadaakan kegiatan terkait kelulusan (konvoi), ikuti aturan sekolah dan aturan dari pemerintah.